Jumat, 13 November 2009

Catatan Penyelenggaraan Pertunjukan | 2005

Share
1. Menyusul bencana dashyat tsunami di Aceh, KlabJazz menggalang solidaritas pemusik jazz Bandung untuk turut tampil pada JAZZAID-KONSER UNTUK KORBAN TSUNAMI diselenggarakan di Pusat Kebudayaan Perancis-CCF pada tanggal 4 Februari 2005, menampilkan 22 grup/pemusik jazz asal kota Bandung. Lengkapnya; PERKUSI ANAK JENDELA IDE, BREW ENSEMBLE, 4-ON-6 JAZZ TRIO, KRISHNAN MOHAMAD PROJECT, KLABKLASSIK, SYMBIO, F.A.K.T.A., IMEL ROSALIN QUARTET/QUINTET, THE STATEMENT, METTA & FRIENDS, BANDUNG STRING TRIO, PAT PENITI, MICHELLE EFFERIN QUARTET, QORNAL MANAZIL, TIWI SHAKUHACHI featuring VOKAL GRUP SMA 2, pimpinan PAK WING, DJAWIL, WHISPER NOT, MICHELLE EFFERIN & IMEL ROSALIN, TULA & HIS COMBO, AMIR ISHAK QUARTET, A.D.H.I.E., dan tiga formasi IMAM PRAS; QUARTET/QUINTET/SEXTET. Hasil penjualan tiket (donasi awal) yang diperoleh kemudian disalurkan melalui Harian Umum Pikiran Rakyat.
__________

2. Membantu Unit Apres ITB menyelenggarakan kembali peristiwa jazz tahunan yang terhenti sejak tahun 1998 yang lalu: GANESHA JAZZ EVENT pada tanggal 18 Februari 2005, menampilkan IMEL & FRIENDS, AMIR ISHAK QUARTET, PAT PENITI, SEKAPUR SIRIH, 4 ON 6, TIWI SHAKUHACHI, KRISHNAN MOHAMAD PROJECT, QORNAL MANAZIL, NERV, MACCHIATO dll.
__________

3. 18 Mei 2005 mulai diselenggarakan program reguler JAZZ & JAVA di Win Art Coffeeshop & Gallery – Bandung. Memperkenalkan konsep format trio tanpa drums, yang sambil lalu dinamakan K-Jazz Trio. Edisi perdana menampilkan trio Kanggep/Aldhiella featuring Rudy Zulkarnaen.
__________

4. Bekerjasama dengan Komunitas Gerbang Unpad menyelenggarakan GERBANG JAZZ UNPAD “Music Parking II” di Lapangan Basket GOR Pakuan Universitas Padjadjaran, Jatinangor, 28 Mei 2005, menampilkan AMIR ISHAK QUARTET, PAT PENITI, JAZZ 4 FUN, MACCHIATO, RHYTHM NATION, CITY DOCUMENT & STOICSQUIRM.
__________

5. Mulai bekerjasama dengan Balai Pertemuan BUMI SANGKURIANG dalam event BEAUJAZZ@BS tanggal 2 Juni 2005, menampilkan IMAM PRAS QUARTET + AMIR ISHAK, ALDHIELLA & YAYUK BASUKI dengan opening act TIWI SHAKUHACHI & KANGGEP KUSUMA. BeauJazz@BS merupakan acara pertama yang inisiatif penyelenggaraannya datang dari KlabJazz. Ini merupakan upaya KlabJazz untuk memperkenalkan lebih luas kelompok jazz straight ahead kota Bandung terbaik pada masa itu.
__________

6. 5 Juni 2005, mengutus kelompok musik KLABKLASSIK dan AURUM pada Festival Kebebasan Pers dan Berekspresi yang diselenggarakan di Pusat Kebudayaan Perancis, Jl. Purnawarman, Bandung.
__________

7. 8 Juni 2005, JAZZ & JAVA di Win Art Coffeeshop & Gallery – Bandung, menampilkan trio Kanggep, Rudy Zulkarnaen dan Tiwi Shakuhachi.
__________

8. 10 Juni 2005 (Minggu), dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum UNPAR – Divisi Seni dan Olahraga menyelenggarakan PARAJAZZ di GSG UNPAR, Ciumbuleuit. Tampil TIWI SHAKUHACHI, KANGGEP//ALDHIELLA, AURUM, ALIA, FIKEKA, KLABKLASSIK, KRISHNAN MOHAMAD PROJECT, NERV, MACCHIATO, SWIMSUIT & ILL STEREO.
__________

9. 22 Juni 2005, JAZZ & JAVA di Win Art Coffeeshop & Gallery – Bandung, menampilkan BANDUNG STRING TRIO; Rudy Zulkarnaen, Ammy Kurniawan dan Mustiko Ardi.
__________

10. 29 Juni (Rabu) & 27 Juli 2005 – SEBUAH QUARTET JAZZ/”A JAZZ QUARTET” di THE CELLAR, bersama THE CELLAR Wine & Dine, menampilkan quartet tanpa drum; IMEL ROSALIN, RUDY ARU, KANGGEP KUSUMA, BOYKE P. UTOMO dan ALDHIELLA.
__________

11. 6 Juli 2005, merupakan program penyelenggaraan JAZZ & JAVA ke-4 dan terakhir, dari enam program yang direncanakan. Diselenggarakan di Win Art Coffeeshop & Gallery – Bandung, menampilkan trio Kanggep, Rudy Zulkarnaen dan Imel Rosalin.
__________

12. 18-23 Juli 2005, - PEKAN JAZZ PRIANGAN di TD’s Café Hotel Preanger menampilkan 34 grup jazz dari wilayah Priangan, di antaranya; 3 AND 1, IMAM PRAS QUARTET, IMEL & FRIENDS, TIWI SHAKUHACHI, KANGGEP/ALDHIELLA, KANGGEP KUSUMA QUARTET, DOXY, TULA & HIS COMBO, KRISHAN MOHAMAD PROJECT, SWIMSUIT, METTA LEGITA, KOALISI, THE STATEMENT, LINTAS JAZZ, SEKAPUR SIRIH, EDWARD PRASETYA TRIO, DE KLAKSON, ZEFA, ALFRED SUGIRI, PINEAPPLE, MACCHIATO, BREW ENSEMBLE, AMIR ISHAK QUARTET, PAT PENITI, dan 5 dari Jakarta di antaranya; TRANCEMISSION QUINTET, RINDU ORDER, STARLITE, RIZA ARSHAD & SYAHARANI.
..........
Pekan Jazz Priangan merupakan sebuah penyelenggaraan pertunjukan jazz terbesar di kota Bandung dari ukuran jumlah hari penyelenggaraan dan dari jumlah kelompok musik pesertanya.
__________

13. 26 Agustus, 2, 9, 16 September 2005, bekerjasama dengan NEO Enterprise mulai menyelenggarakan - FRIDAY NIGHT JAZZ@THE CELLAR, menampilkan 2-3 grup per temanya. Di antaranya “Start Up Jazz; Jazz Love Song” bersama IMEL & FRIENDS, “Latin Jazz Fiesta” bersama TIWI SHAKUHACHI dan RIO MORENO COMBO feat. Indro Hardjodikoro, dll.
__________

14. Melanjutkan niat bersama KlabJazz dan Selasar Sunaryo Art Space, tahun 2005 kembali diselenggarakan JAZZSPHERE@ARTSPACE 2005 di Selasar Sunaryo Art Space pada tanggal 3 September 2005, menampilkan BUBI CHEN QUINTET featuring IMEL ROSALIN & NENDEN SHINTAWATI (vokalis), dengan opening act IMAM PRAS QUINTET featuring vokalis-vokalis ALDHIELLA, dan BUBU. Pada malam hari ini Bubi Chen Quintet terdiri dari Bubi Chen - piano, JACKY PATTISELANNO - drum, BENNY LIKUMAHUWA - trombone dan PERRY PATTISELANNO - bass akustik.
>> Catatan Selasar Sunaryo
..........
Pertunjukan di Selasar Sunaryo ArtSpace malam itu merupakan pertunjukan terakhir di depan publik Indonesia bagi Perry Pattiselanno, yang beberapa bulan kemudian meninggal dunia akibat ledakan bom di sebuah hotel di Yordania.
__________

15. 24 September 2005, bekerjasama dengan Jendela Ide/Deutsche Schule - JENDELA JAZZ, menampilkan BANDUNG STRING TRIO, BREW ENSEMBLE, SEKAPUR SIRIH, PINEAPPLE, JENDELA IDE KIDS PERCUSSION, EDWARD TRIO feat. DION JANAPRIA & ERLAN EFFENDY.
__________

16. 12/19/26 Oktober 2005, bekerjasama dengan Cihampelas Walk menyelenggarakan JAZZ RAMADHAN. 12/10 menampilkan 4 AM QUARTET, IMAM PRAS QUARTET, IMAM PRAS featuring Om TULA SAMDJOEN, IMAM PRAS featuring ERLAN EFFENDY, JAZZ 4 FUN, dan 4 PENITI. 19/10 AMMY KURNIAWAN, PINEAPPLE, THE STATEMENT, SEKAPUR SIRIH, TIWI SHAKUHACHI dan IMEL ROSALIN. 26/10 4 AM QUARTET, BREW ENSEMBLE, DOXY dan METTA LEGITA.
__________

17. 24 November 2005 (Kamis), bekerjasama dengan wartajazz.com, menyelenggarakan konser EERO KOIVISTOINEN QUARTET (FINLANDIA), dengan opening act BANDUNG STRING TRIO, di Ramayana Room, Grand Preanger.
__________

18. 25 November 2005(Jumat), bekerjasama dengan wartajazz.com, menyelenggarakan konser RON DAVIS TRIO (KANADA), dengan opening act 4AM QUARTET, di The Cellar Wine & Dine.
__________

19. 2 Desember 2005 (Jumat), bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Ilmu Hukum Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) Divisi Seni & Olahraga - PARAJAZZ II, menampilkan SEKAPUR SIRIH, 4 AM QUARTET, CHILL & PLAY, METTA LEGITA & GORGA, diselenggarakan di Café LUMBUNG PADI, Jl. Ranggamalela.
__________

20. 9, 16 dan 30 Desember 2005, bekerjasama dengan The Cellar, kembali menyelenggarakan - FRIDAY NIGHT JAZZ@THE CELLAR, menampilkan di antaranya BOBB QUARTET dari Jakarta, F.A.K.T.A., SEKAPUR SIRIH, A.R.A.B., TIWI SHAKUHACHI, dan STARLITE dari Jakarta.
__________

21. 24/25 Desember 2005, bekerjas sama dengan B RADIO, ROSES Bar & Grill dan The Cellar Wine & Dine diselenggarakan – X’MAS JAZZ SPECIAL, menampilkan IMEL & FRIENDS dii ROSES Bar & Grill, Jl. Burangrang dan, Imel & Friends & Michelle Efferin Quartet di The CELLAR, Jl. Diponegoro Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails